Paxel Mari Antarkan Kebaikanmu Dalam Sehari - Cerita Bang Doel
News Update
Loading...

October 22, 2018

Paxel Mari Antarkan Kebaikanmu Dalam Sehari

Pernah tidak saat mau kirim sesuatu barang yang harus cepet ternyata barang itu tidak bisa sampaihari itu juga. Kesel? Pastilah, apalagi barangnya lagi ditunggu dan mau dipakai secepatnya. Beberapa waktu lalu Bang Doel juga mengalami kejadian kaya gitu. Paket kiriman yang dijanjikan sameday eh malah datang keesokan harinya. Padahal paket sudah ditunggu.

Bete kan kalau kena kejadian kaya gitu. Jasa pengiriman memberikan janji kaya gitu tapi nyatanya malah ga kesampean. Kalau sudah begini siapa yang bisa disalahkan. Kita yang mau kirim cepat dalah satu hari beres malah tidak sampai. Bahkan delivery harus menunggu keesokan harinya.

Kadang saya kepikiran ada tidak sih ekspedisi yang bisa satu hari sampai? Bahkan saya sendiri yang mau memasuki usaha online shop harus beputar otak agar paket yang diburu-buru mau dipakai harus cepat sampai. Kebetulan beberapa hari yang lalu saya mau beli frozen food pempek yang buka deket rumah saya. Saya lagi iseng-iseng main ke kedainya yang kebetulan deket rumah untuk beli makanan ini

Usahanya ini mengharuskan kirim-kirim makanan cepat sampai dalam satu hari. Saat disana ada kurir dari jasa pengiriman logistik yang saya baru lihat. Saya tanya sama pegawainya yang lagi proses. 

Saya : “mas itu kurir apaan?” 
Pegawai : “oh itu kurir dari paxel mas”
Saya : “kirim-kirim juga??”
Pegawai : “iya mas, tapi pake applikasi gitu. Download aja dulu nanti tak kasih tahu”
Saya : “wait tak cek dulu, biasanya belum ada di iphone nih” *selang beberapa lama ternyata applikasi ini sudah tersedia di iphone

Saya berpikir wah niat nih yang bikin applikasi paxel ini. Karena kalau applikasi baru kadang apple suka dibelakangin. Akhirnya download dan diajarin sama pegawainya. Oke juga nih applikasi untuk digunakan. Nanti mau dicoba ahh

Paxel Antarkan Kebaikan


Paxel adalah perusahaan start-up logistik berbasis aplikasi yang mengusung layanan same-day delivery dengan biaya flat. Saat ini Paxel melayani konsumen dengan sistem Door to door, di mana mitra kurir akan pick up barang yang kemudian dan menaruhnya di Paxel Home terdekat. Selanjutnya, mitra kurir lainnya yang akan mengirimkan paket tersebut ke alamat tujuan. Pemilihan mitra kurir ini dijadikan keunggulan oleh Paxel, karena mereka lebih mengetahui kondisi di lingkungan tersebut sesuai dengan alamat yang dituju sehingga paket akan lebih cepat sampai.

Ternyata paxel ini menurut sang owner tercetus dari salah satu surat di Alquran. Paxel ahir terinspirasi dari surat Al Maun ayat 107. Beliau berpendapat bahwa logistik yang murah dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Indonesia. Dengan berprinsip mengantarkan kebaikan kepada sesama dan membantu orang, akan membuat bisnis bertahan lama.

Paxel sendiri saat ini sudah melayani beberapa daerah yang ada di Indonesia seperti Jabodetabek, Bandung, Semarang. Dan terus mengembangkan untuk segera dapat melayani pengiriman di hari yang sama ke seluruh Indonesia.

Beberapa keuntungan dari paxel 
Pengiriman dapat dilakukan di hari yang sama dengan harga flat selama berada di area Jabodetabek. Dalam waktu maksimal 8 jam paket akan sampai ke tempat tujuan.

Pelanggan cukup melakukan pengiriman melalui ujung jari saja pada apliikasi selulernya, tidak perlu mendatangi kantor Paxel.

Pelanggan bisa menentukan sendiri ukuran packaging sesuai dengan paket yang akan dikirim, jika diperlukan ada extra packaging seperti bubble wrap.

Pelanggan juga bisa memilih jadwal pick-up barang sesuai dengan kebutuhan.

Pengiriman bisa dilacak secara real-time melalui aplikasi

Asikkan pake applikasi ini?

Eh iya kemarin saya akhirnya mencoba pake applikasi ini. Waktu itu saya ketinggalan barang dirumah teman saya. Dan saya sangat butuh barang itu untuk dikerjakan pada hari itu. Akhirnya saya minta dia kirim paket itu dari daerah Kampung Melayu. Saat itu jam juga sudah sore, agak takut juga neh kalau sampai malam.

Akhirnya saya pakai applikasi dan tag lokasi temen lalu antar kelokasi saya. Untung kalau download applikasi ini kita dapat credit 100k untuk pertama kali. Jadi saya slow saja untuk biaya antar yang kena charge 20.000 rupiah. Jam setengah 3 barang akan diambil, dan ternyata jam setengah 5 barang sudah sampai. 

Hmm jadi pengen pakai applikasi ini terus nih.. jadi yuk coba paxel guys






Share with your friends

Give us your opinion

Terimakasih sudah coment.. kalau bagus silahkan share tulisan ini... terimakaasihhh

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done