5 Strategi KEMNKOPUKM untuk 5 Tahun ke Depan - Cerita Bang Doel
News Update
Loading...

November 11, 2019

5 Strategi KEMNKOPUKM untuk 5 Tahun ke Depan

kabinet baru dari presiden Jokowi telah kebentuk banyak Menteri baru yang mengisi pos yang ada di jajaran Menteri. Mulai dari pak Prabowo hingga kang Teten Masduki. Kalau ngomongin pak Prabowo dengan KEMENHANnya mah pasti banyak berita disana. Kalau tentang kang Teten Masduki yang sekarang menjadabat sebagai Menteri Koperasi dan UMKM pasti banyak yang belum tahu kan.

Saya aja saat diundang ke kementrian koperasi dan UMKM sangat kaget. Lah Kang Teten Masduki yang sekarang jadi Menteri. Sebelumnya beliau ini menjabat sebagai Juru Bicara Presiden. Saat hadir dalam konprensi pers tanggal 5 November 2019 kemarin beliau memaparkan beberapa langkah untuk kementria yang dinahkodainya ini.

Akan ada 5 langkah strategis yang akan di majukan oleh kemenkopumkm untuk selama 5 tahun kedepan. Langkah-langkah strategis itu yaitu 

1. Memperbesar akses pasar baik di dalam negeri maupun di luar negeri
Menurut beliau arahan memperbesar akses ini untuk setiap umkm bisa menjual produknya kemanapun. “Ke depan pelaku Koperasi dan UMKM dapat bekerja maksimal tanpa perlu takut produknya tidak bisa dipasarkan. Salah satu cara adalah dengan mendukung dan membantu penjualan secara online, dengan membuat regulasi agar perusahaan aplikasi dari luar negeri turut mempromosikan dan menjual produk Koperasi dan UMKM kita,” ujar Teten.

2. Peningkatan kualitas produksi dan inovasi untuk meningkatkan daya saing produk dan jasa yang dihasilkan
Kemenkopumkm akan membantu para pengusaha untuk mendapatkan sertifikasi hingga memudahkan untuk mereka berjualan nantinya dan dapat bersaing di pasar global. Nantinya aka nada bantuan dari kementria untuk menyediakan teknologi dan sarana pendukung, untuk memperbaiki kualitas dan kapasitas produksi yang bisa digunakan secara kolektif.

3. Agregasi pembiayaan yang akan menjadi solusi untuk meningkatkan pertumbuhan Koperasi dan UMKM
Kedepannya para umkm akan mudah dalam mendapatkan akses pembiayaan. Kemenkopumkm akan membantu permasalahan ini. Kementrian sudah melakukan pembicaraan dengan instansi dan lembaga terkait untuk mencari skema pembiayaan yang tepat, dengan membangun kemitraan dengan perusahaan-perusahaan besar, untuk menjadi off-taker produk UMKM dan avalis untuk pembiayaan

4. pengembangan kapasitas manajemen dan usaha Koperasi dan UMKM
Akan ada pendampingan dari ahli-ahli yang akan membantu para UMKM untuk mengembangkan usahanya. Nanti kemnkopumkm akan bekerjas sama juga dengan beberapa perguruan tinggi yang mempunyai binaan umkm ini agar semuanya bisa merasakan.

5. memberikan kemudahan dan kesempatan mengembangkan usaha bagi Koperasi dan UMKM.
Kementrian Koperasi dan UKM juga menargetkan untuk menumbuhkan usaha dan startup-startup baru di kalangan anak muda dengan melibatkan universitas dan pusat-pusat UKM sehingga pengusaha muda tumbuh dengan signifikan.

Kelima arahan strategis ini juga bersangkut paut dengan visi misi dari Kabinet Presiden Jokowi 2019-2024. Program ini yaitu menjadikan Koperasi dan UMKM yang jumlahnya lebih dari 60 juta itu sebagai andalan dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia dan penyerapan tenaga kerja, terutama di tengah situasi perekonomian global yang kurang baik saat ini. 

Wow nampaknya UMKM akan terus naik kelas neh untuk tahun kabinet ini

Nantinya juga UMKM akan mendapatkan pendampingan hukum dalam menghadapi masalah. Lalu untuk pembentukan HAKI dari produk UMKM akan mendapatkan bantuan dari kementrian ini. selain itu kementrian ini akan menjadi penjembatan terhadapa kementrian lain untuk mengembangkan UMKM yang ada di Indonesia.

Terakhir pak Menteri berharap bahwa kedepannya para UMKM ini bisa membuka lapangan pekerjaan dan menjadi ladang devisa bagi negara. “Koperasi dan UMKM Indonesia yang memiliki potensi di sektor unggulan seperti perkebunan, pertanian, perikanan, fashion, makanan dan minuman, home decor, kerajinan dan pariwisata dapat benar-benar menjadi andalan dalam menggerakkan pertumbuhan perekonomian Indonesia” ujar teten sambil menutup konfrensi pers.

Nampaknya tahun ini UMKM akan siap naik kelas dan bangkit 

Share with your friends

Give us your opinion

Terimakasih sudah coment.. kalau bagus silahkan share tulisan ini... terimakaasihhh

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done